Bhabinkamtibmas Dekatkan Diri Dengan Masyarakat Melalui Patroli Dialogi dan Roda Dua
Tanjungpinang.-Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungpinang Kota Polsek Tanjungpinang Kota BRIPKA John R.Hutabarat dan Kanit Binmas IPTU RUSMAN bersama-sama melaksanakan patroli Roda 2 dan Jalan Kaki untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanjungpinang Kota dengan menyusuri jalan dan gang gang kecil pemukiman warga yang tidak bisa di lalui kendaraan patroli roda 4, di Pasar Baru dan Pelantar KUD Kelurahan Tanjungpinang Kota, Jumat (09/3/2018) pagi.
Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Edy Supandi mengatakan yang dilakukan Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungpinang Kota bersama Kanit Binmas memanfaatkan kegiatan ini, untuk menyapa dan silaturahmi bersama warga, sekaligus menyampaikan imbauan kamtibmas agar warga dapat menjaga lingkungan mereka sendiri dari bentuk gangguan kamtibmas.
Warga juga diharapkan bisa bekerja sama dan koordinasi dengan bhabinkamtibmas Polsek Tanjungpinang Kota apabila ada permasalahan sosial yang terjadi pada warga, yang berpotensi menimbulkan pertikaian Sehingga dapat diatasi dan di mediasi.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjungpinang Kota, juga berpesan, agar warga tetap waspada kepada pendatang atau orang yang tidak dikenal di lingkungan, semisal tempat kos-kosan. Diwajibkan penghuninya di data di RT maupun RW setempat. “Pendataan ini, untuk menghindari timbulnya bahaya faham radikalisme,” pungkasnya.(Y)
Komentar
Posting Komentar